Tetap Profit Meskipun Lebih Banyak Loss

Tetap Profit Meskipun Lebih Banyak Loss

Harus disadari, loss dalam trading adalah hal yang wajar selama kekalahan itu sudah dihitung dan seorang trader sudah tahu langkah apa yang harus diambil agar kekalahan bisa berubah menjadi kemenangan, atau loss menjadi profit.

Oke, loss dalam trading adalah hal yang wajar, namun akan menjadi tidak wajar apabila hasil akhir dari serangkaian trading hasilnya tetap loss. Jika hasilnya seperti itu maka ada suatu hal yang harus diperbaiki, entah itu manajemen trading atau teknik trading yang digunakan.

Bagi saya sendiri, sebuah teknik trading dapat dikatakan profitable jika menghasilkan angka positif setelah digunakan untuk trading setidaknya 100x.

Mengapa 100x?

Dengan melakukan trading sebanyak itu, maka kita bisa terhindar dari "jebakan hasil sementara" atau bias. Kita ketahui trading adalah probabilitas, jika melakukan trading yang sedikit maka sangat memungkinkan di awal trading akan mengalami masa drawdown dan secara tidak langsung pikiran akan menganggap teknik tersebut tidak profitable, padahal ada kemungkinan jika teknik trading tersebut dicoba sebanyak 100x maka hasilnya akan profit.

Selain itu, dengan melakukan transaksi sebanyak 100x maka kita akan bisa mengetahui persentase keberhasilan sebuah teknik trading.

Saya yakin anda tahu arti persentase, per seratus bukan? Nah oleh karena itu, jika selama 100x melakukan trading dan anda bisa menang sebanyak 60x, berarti teknik trading anda memiliki persentase profit sebesar 60% dan persentase loss 40%.

Ngomong-ngomong, sangat lucu jika ada trader yang mengatakan tekniknya profit sekian-sekian persen tetapi hanya melakukan 20x trading atau kurang, itu persen atau perduapuluh? :)

Lalu sekarang, mengapa ada trader yang memiliki persentase loss lebih banyak namun hasil akhirnya tetap profit?

Sebenarnya tidak ada rahasia, itu karena menggunakan risk reward ratio yang berbeda dan semua trader pro melakukan cara ini untuk bisa trading for living.

Maka dari itu, win rate bukanlah segalanya, meskipun anda mempunyai teknik trading yang memiliki tingkat profit tinggi namun risk reward ratio yang digunakan tidak sehat, tidak heran hasil akhirnya akan tetap loss.

Silakan terapkan cara tersebut dalam teknik trading anda, jangan heran jika anda tetap profit meskipun loss sebanyak 60x!

Semoga membantu.

Sumber gambar:
https://www.sisinternational.com/solutions/strategy-research-2/winloss-analysis/

Komentar

  1. Gile, lu mah trader sejati. Sampe tau harus sampe tau harus 100x segala. Gw tiap bulan selalu nabung saham. Tapi buat jangka panjang, gak pernah jangka pendek. Apalagi trading. Salam Investor !

    BalasHapus
    Balasan
    1. lu investor? wah mantap, gw doain lu jadi penerus kakek Warren :D

      Hapus
  2. Keren banget artikelnya, saya ada tanam di Oppenheimer, lumayan juga nambah terus.

    BalasHapus

Posting Komentar